5 Hal Penting Supaya Pengajuan Pinjaman Bisa Di Proses Dengan Cepat

Pinjaman cepat cair dalam hitungan menit

Saat ini terdapat banyak fasilitas pinjaman dana yang ditawarkan oleh pihak kreditur, dalam hal ini lembaga perbankan dan non-perbankan.

Salah satunya adalah fasilitas pinjaman dana tanpa jaminan proses 1 hari. Meskipun ini adalah jenis pinjaman dana tanpa penyertaan jaminan tapi tetap saja ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi.

Berikut adalah beberapa persyaratan yang perlu Anda ketahui sebelum mengajukan pinjaman dana tanpa jaminan proses 1 hari bisa cair:

Memiliki Kartu Identitas Warga Negara Indonesia

Fasilitas pinjaman jenis ini biasanya mensyaratkan bahwa peminjam harus warga Indonesia yang memiliki KTP atau Kartu Tanda penduduk. Selain itu nasabah sudah bertempat tinggal di Indonesia dan menjadi warga negara Indonesia.

Batas Usia Tertentu

Pengajuan peminjaman ini biasanya diberikan pada mereka yang berada dalam rentang usia 21 tahun hingga 60 tahun.

Walaupun demikian, beberapa lembaga memberikan kelonggaran untuk mereka yang masih dalam usia 18 tahun.

Syarat ini menjadi sangat wajib karena mengingat pola pikir dan kematangan serta yang paling penting adalah kemampuan untuk menghadapi konsekuensi yang nantinya mereka tanggung.

Sedangkan untuk batas usia maksimal 60 tahun karena mereka yang berusia diatas 60 tahun kebanyakan adalah para pensiunan.

Jika mereka masih mengajukan pinjaman maka mereka akan mengalami kesulitan dalam pembayaran pinjaman dan tentu saja pengajuannya akan ditolak.

Jumlah Penghasilan

Beberapa lembaga yang menyediakan jasa untuk meminjamkan uang biasanya memiliki beberapa kebijakan mengenai batasan untuk jumlah penghasilan dalam waktu sebulan.

Baca Juga  Pinjam Uang 10 Juta di Bank BRI Tanpa Jaminan Secara Online Proses Mudah

Disamping karena beberapa kebijakan internal, kondisi ekonomi dari daerah yang berbeda juga sangat menentukan berapa jumlah pinjaman yang bisa dipinjamkan.

Biasanya jika Anda memiliki standar gaji UMR maka kemungkinan besar Anda akan menerima pinjaman dan pinjaman akan disetujui dengan lebih cepat.

Waktu Pinjaman dan Besaran Bunga

Lama waktu pinjaman dana tanpa jaminan proses 1 hari ini biasanya dalam waktu yang pendek biasanya hanya berkisar 15 atau 30 hari saja.

Sedangkan, jumlah nominal yang biasanya diberikan bervariasi mulai dari 3 juta hingga 5 juta rupiah. Untuk tingkat suku bunga, bunga yang dibebankan kepada mereka yang meminjam dana adalah sekitar 1 % dalam sehari.

Sebagai contoh, jika Anda memnjam sejumlah dana untuk jangka waktu peminjaman 15 hari maka bunga yang harus dibayarkan adalah sebesar 15%. Selain bunga, Anda juga akan dikenakan beban biaya keterlambatan jika Anda terlambat dalam membayar angsuran.

Biasanya jika Anda terlambat di satu hari saja, maka Anda akan dikenakan biaya 100 ribu rupiah. Meskipun demikian, besaran biaya ini berbeda-beda dalam tiap lembaga, tergantung dengan kebijakannya masing-masing.

Selain itu, jika ada kolektor yang menagih dirumah Anda, maka Anda akan mendapatkan beban tambahan biaya untuk penagihan hingga 10% dari jumlah pinjaman yang Anda dapatkan.

Ada juga biaya untuk pengajuan dalam perubahan jawal pembayaran dan biasanya, Anda akan dikenakan biaya sekitar 150 ribu rupiah.

Baca Juga  206 Aplikasi Pinjaman Online Tanpa OJK Alias Ilegal Bahaya Penipuan

Melampirkan Slip Gaji

Pinjaman dana tanpa jaminan proses 1 hari cair ini memang sangat cocok untuk Anda yang memiliki pekerjaan sebagai karyawan tanpa menyertakan jaminan, kartu kedit, BPKB serta sertifikat.

Anda akan mendapatkan kemudahan dalam proses pengajuan pinjaman. Yang terpenting Anda harus melampirkan surat keterangan kerja dan slip gaji dari perusahaan tempat Anda bekerja saat ini.

Demikianlah uraian singkat tentang pinjaman dana tanpa jaminan proses 1 hari. Kiranya uraian di atas bermanfaat bagi Anda yang tengah membutuhkan dana dengan proses yang relatif mudah dan cepat.

Simak info terkait tentang pinjaman dengan syarat KTP di KSP terdekat dan daftar pinjaman online yang resmi OJK

Written by Chabib Azizah

Penulis artikel tentang dunia bisnis, keuangan dan perbankan